Begini Langkah dan Cara Ikut Skrining TBC Mandiri di Kota Tangerang

Skrining mandiri terkait kasus tuberkulosis (TBC) melalui laman https://ranseltbc.tangerangkota.go.id/ secara gratis.

MediaBintang.Com, Kota Tangerang – Masyarakat Kota Tangerang kini bisa melakukan skrining mandiri terkait kasus tuberkulosis (TBC) melalui laman https://ranseltbc.tangerangkota.go.id/ secara gratis.

Pemerintah Kota (Pemkot) Tangerang tengah menggencarkan skrining serentak tuberkulosis atau TBC melalui program Kolaborasi Gerakan Bersama Menuju Eliminasi Tuberkulosis (Ransel TBC).

Kepala Dinas Kesehatan (Dinkes) Kota Tangerang, dr. Dini Anggraeni, mengimbau, seluruh masyarakat Kota Tangerang dari anak-anak, dewasa, orang tua hingga lansia untuk berkenan melakukan skrining TBC secara mandiri melalui laman https://ranseltbc.tangerangkota.go.id/.

“Lewat laman https://ranseltbc.tangerangkota.go.id/, masyarakat akan mengikuti tahapan pendeteksi diri dari penyakit TBC dengan sejumlah pertanyaan yang diajukan. Sehingga, diimbau untuk mengisi sesuai fakta yang dirasakan pada diri sendiri,” imbau dr. Dini, Senin (22/7/24).

Berikut tahapan skrining TBC secara mandiri:

1. Akses laman https://ranseltbc.tangerangkota.go.id/
2. Isikan NIK
3. Tentukan lokasi skrining – kecamatan dan kelurahan
4. Masukan Kode Captcha dan klik Submit
5. Lengkapi data diri
6. Lengkapi data alamat
7. Lengkapi data lokasi skrining
8. Lengkapi form skrining
9. Tunggu dan akan keluar hasil skrining

Kata dr. Dini, jika hasil skrining mandiri adalah Terduga TBC, puskesmas terdekat atau faskes terkonfirmasi akan melakukan tindak lanjut. Yakni, skrining secara langsung kepada pasien melalui tes mantoux dan lainnya sesuai kebutuhan pasien terduga.

“Jika dinyatakan positif, puskesmas akan melakukan pendampingan serius selama masa pengobatan, dari tahap awal hingga akhir dinyatakan bersih atau sembuh dari TBC. Semua prosesnya dipastikan gratis, sehingga tak perlu takut, ayo skrining mandiri dan lebih peduli akan kesehatan diri, keluarga dan lingkungan sekitar,” ajak dr. Dini.

Sebagai informasi, lewat program Ransel TBC dan akses laman https://ranseltbc.tangerangkota.go.id/ diharapkan, dapat meningkatkan kesadaran masyarakat akan pentingnya pencegahan TBC dan mendorong mereka yang terindikasi memiliki gejala untuk segera memeriksakan diri. Kolaborasi ini adalah kunci untuk mencapai eliminasi TBC terbaik di Kota Tangerang. (san/*)

Bagikan ke jaringanmu :

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Berita Terkait

Terkini

Oakwood Hotel PIK
Oakwood Apartments PIK Jakarta Meriahkan Piala Presiden 2025 dengan Promo Hotel Eksklusif dan Aktivasi Booth Menarik
Promo Hotel Kamar
Promo Meeting Room Murah di Jakarta Pusat, Hanya di Dafam Express Jaksa
Lorong Kopi
Akbar Ridzqy: Lorong Kopi, Kedai Tersembunyi yang Nyaman Bagi Pecinta Kopi
MediaBintang.com,Jakarta–Berlatar Negeri para Imam, Film 'Pengin Hijrah' mengambil lokasi syuting di Uzbekistan. Tiga kota bersejarah menjadi latar; Tashkent, Samarkand, dan Bukhara. Selain itu, Bengkulu dan Bogor Jawa Barat.
Pengin Hijrah, film berlatar Negeri Uzbekistan, penuh Romance
Amigos 1
Staycation di Jakarta Makin Seru! Amigos Mexican Kitchen & Bar Resmi Dibuka di The Tavia Heritage Hotel

Populer

Oakwood Hotel PIK
Oakwood Apartments PIK Jakarta Meriahkan Piala Presiden 2025 dengan Promo Hotel Eksklusif dan Aktivasi Booth Menarik
Promo Hotel Kamar
Promo Meeting Room Murah di Jakarta Pusat, Hanya di Dafam Express Jaksa
Lorong Kopi
Akbar Ridzqy: Lorong Kopi, Kedai Tersembunyi yang Nyaman Bagi Pecinta Kopi
MediaBintang.com,Jakarta–Berlatar Negeri para Imam, Film 'Pengin Hijrah' mengambil lokasi syuting di Uzbekistan. Tiga kota bersejarah menjadi latar; Tashkent, Samarkand, dan Bukhara. Selain itu, Bengkulu dan Bogor Jawa Barat.
Pengin Hijrah, film berlatar Negeri Uzbekistan, penuh Romance
Amigos 1
Staycation di Jakarta Makin Seru! Amigos Mexican Kitchen & Bar Resmi Dibuka di The Tavia Heritage Hotel