Pemkot Tangerang Luncurkan Gerakan Sedekah Satu Telur Satu Minggu

Gerakan Masyarakat Sedekah Satu Telur Satu Minggu (Sate Sami)

MediaBintang.com, Kota Tangerang – Pemerintah Kota (Pemkot) Tangerang terus berkomitmen mendorong percepatan penurunan kasus stunting. Salah satunya, Pemkot Tangerang baru saja meluncurkan terobosan Gerakan Masyarakat Sedekah Satu Telur Satu Minggu (Sate Sami).

Asisten Daerah Bidang Pemerintahan dan Kesejahteraan Rakyat Kota Tangerang, Deni Koswara, menuturkan, Gerakan Sate Sami merupakan kebijakan inovatif untuk mendorong optimalisasi penurunan kasus stunting di Kota Tangerang. Berdasarkan Surat Edaran (SE) Wali Kota Tangerang No. 7722 Tahun 2024, Gerakan Sate Sami mendorong partisipasi Aparatur Sipil Negara (ASN) maupun masyarakat luas untuk berkontribusi langsung dapat upaya penurunan kasus stunting di Kota Tangerang.

“Gerakan ini akan melibatkan beberapa lapisan masyarakat secara bersama-sama, termasuk Aparur Sipil Negara (ASN) dan masyarakat diimbau untuk menyedekahkan satu telur per pekannya untuk diolah secara langsung menjadi makanan bergizi yang dibutuhkan oleh anak stunting di Kota Tangerang,” ujar Deni, Jumat (26/7/2024).

Deni menambahkan bahwa Gerakan Sate Sami tersebut akan direalisasikan melalui Dapur PKK Dahsat (Dapur Sehat Atas Stunting) yang telah dibangun di seluruh kelurahan di Kota Tangerang. Lewatnya, dapur kolektif tersebut akan menerima, memasak dan mendistribusikannya kepada anak stunting, yatim dan dhuafa secara langsung. 

“Kami juga berkomitmen gerakan ini dapat direalisasikan secara masif, maksimal dan konsisten untuk menurunkan angka kasus stunting yang masih beredar di Kota Tangerang,” tambahnya. 

Pemkot Tangerang berharap Gerakan Sate Sami dapat mendorong penurunan kasus stunting secara signifikan. Terlebih, Kota Tangerang saat ini telah melampaui angka prevalensi yang ditentukan secara nasioal dengan hanya 4,9 persen per akhir bulan kemarin. (san/*)

Bagikan ke jaringanmu :

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Berita Terkait

Terkini

Ascott Jabotabek Dan Universitas Trilogi Dorong Edukasi Lingkungan & Urban Farming Di Perayaan World Enviromental Education Day
Ascott Jabotabek Dan Universitas Trilogi Dorong Edukasi Lingkungan & Urban Farming Di Perayaan World Enviromental Education Day
Zest Sukajadi  Bandung by Swiss-Belhotel Hadirkan “Kampoeng Ramadhan” Dengan Cita Rasa Nusantara
Zest Sukajadi  Bandung by Swiss-Belhotel Hadirkan “Kampoeng Ramadhan” Dengan Cita Rasa Nusantara
Enchanting Valley Bogor Perkuat Wisata Edukasi Ramah Lingkungan
Enchanting Valley Bogor Perkuat Wisata Edukasi Ramah Lingkungan
HARRIS Puri Mansion dan Oakwood PIK Jakarta Gelar Mangrove Education & Planting dalam Rangka Memperingati World Environment Education Day 2026
HARRIS Puri Mansion dan Oakwood PIK JakartaGelar Mangrove Education & Planting dalam Rangka Memperingati World Environment Education Day 2026
Sheraton Surabaya Hadirkan Wedding Showcase Bernuansa Anggun dan Timeless
Perjalanan Menuju Selamanya: Sheraton Surabaya Hadirkan Wedding Showcase Bernuansa Anggun dan Timeless

Populer

Ascott Jabotabek Dan Universitas Trilogi Dorong Edukasi Lingkungan & Urban Farming Di Perayaan World Enviromental Education Day
Ascott Jabotabek Dan Universitas Trilogi Dorong Edukasi Lingkungan & Urban Farming Di Perayaan World Enviromental Education Day
Zest Sukajadi  Bandung by Swiss-Belhotel Hadirkan “Kampoeng Ramadhan” Dengan Cita Rasa Nusantara
Zest Sukajadi  Bandung by Swiss-Belhotel Hadirkan “Kampoeng Ramadhan” Dengan Cita Rasa Nusantara
Enchanting Valley Bogor Perkuat Wisata Edukasi Ramah Lingkungan
Enchanting Valley Bogor Perkuat Wisata Edukasi Ramah Lingkungan
HARRIS Puri Mansion dan Oakwood PIK Jakarta Gelar Mangrove Education & Planting dalam Rangka Memperingati World Environment Education Day 2026
HARRIS Puri Mansion dan Oakwood PIK JakartaGelar Mangrove Education & Planting dalam Rangka Memperingati World Environment Education Day 2026
Sheraton Surabaya Hadirkan Wedding Showcase Bernuansa Anggun dan Timeless
Perjalanan Menuju Selamanya: Sheraton Surabaya Hadirkan Wedding Showcase Bernuansa Anggun dan Timeless