Dosis Dua PIN Polio di Kota Tangerang Akan Digelar 12 Agustus 2024 Mendatang

Pekan Imunisasi Nasional (PIN) Polio akan segera memasuki tahap pemberian dosis kedua

MediaBintang.com, Kota Tangerang – Pekan Imunisasi Nasional (PIN) Polio akan segera memasuki tahap pemberian dosis kedua. Pemerintah Kota (Pemkot) Tangerang melalui Dinas Kesehatan akan memberikan dosis kedua imunisasi polio pada 12 Agustus 2024 mendatang selama 7 hari hingga 18 Agustus 2024.

Kepala Dinas Kesehatan Kota Tangerang, dr. Dini Anggraeni, mengatakan bahwa pemberian dosis kedua masih akan dilakukan di sekolah, Pos PIN Polio, posyandu dan puskesmas. Seluruh tenaga kesehatan akan dikerahkan untuk memastikan para penerima dosis pertama akan mendapatkan dosis kedua.

“Secara teknis, masih sama dengan dosis pertama. Kami akan melakukan pemberian imunisasi polio di sekolah dan fasilitas layanan kesehatan di Kota Tangerang. Tenaga kesehatan juga akan melakukan sweeping di wilayah-wilayah untuk memastikan anak-anak yang belum bersekolah tetap mendapatkan imunisasi,” ungkapnya, Senin (5/8/24).

Dini menambahkan bahwa hingga saat ini pemberian dosis pertama juga masih dapat diberikan kepada anak-anak yang belum mendapatkan imunisasi polio. Para orang tua dapat membawa anak-anaknya ke puskesmas untuk mendapatkan dosis pertama.

Selain itu, Dini juga mengimbau, agar para orang tua dapat membawa anaknya ke fasilitas layanan kesehatan dan memastikan anak-anak hadir di sekolah agar mendapatkan imunisasi polio dosis kedua. Diharapkan, dengan pemberian imunisasi ini dapat memberikan kekebalan tubuh bagi anak-anak di Kota Tangerang agar tidak terpapar polio.

“Kami berharap, seluruh anak-anak usia 0 hingga 7 tahun yang telah mendapatkan dosis pertama imunisasi polio untuk tidak melewatkan pemberian dosis kedua. Kami juga mengimbau, para orang tua dapat memastikan juga anak-anaknya hadir di fasilitas layanan kesehatan dan di sekolah untuk mendapatkan dosis kedua,” pungkasnya. (san/*)

Bagikan ke jaringanmu :

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Berita Terkait

Terkini

Layanan Commuter Line Cikarang dan Commuter Line Tanjung Priok Sudah Kembali Normal
Layanan Commuter Line Cikarang dan Commuter Line Tanjung Priok Sudah Kembali Normal
Hotel Mercure Tangerang BSD City yang Menyatukan Akomodasi dan Padel Lifestyle
Hotel Mercure Tangerang BSD City yang Menyatukan Akomodasi dan Padel Lifestyle
Beyond 30: Sheraton Surabaya Menandai Tiga Dekade Perjalanan dengan Transformasi yang Modern dan Timeless
Beyond 30 : Sheraton Surabaya Menandai Tiga Dekade Perjalanan dengan Transformasi yang Modern dan Timeless
Artotel Cabin Bromo Hadirkan Kolaborasi Bersama Magnum Perayaan Rasa Premium Di tengah Keindahan Bromo
Artotel Cabin Bromo Hadirkan Kolaborasi Bersama Magnum Perayaan Rasa Premium Di tengah Keindahan Bromo
Screenshot_20260102_191053_WhatsApp
ULaMM Syariah: Membangun Masa Depan Ekonomi Berkelanjutan

Populer

Layanan Commuter Line Cikarang dan Commuter Line Tanjung Priok Sudah Kembali Normal
Layanan Commuter Line Cikarang dan Commuter Line Tanjung Priok Sudah Kembali Normal
Hotel Mercure Tangerang BSD City yang Menyatukan Akomodasi dan Padel Lifestyle
Hotel Mercure Tangerang BSD City yang Menyatukan Akomodasi dan Padel Lifestyle
Beyond 30: Sheraton Surabaya Menandai Tiga Dekade Perjalanan dengan Transformasi yang Modern dan Timeless
Beyond 30 : Sheraton Surabaya Menandai Tiga Dekade Perjalanan dengan Transformasi yang Modern dan Timeless
Artotel Cabin Bromo Hadirkan Kolaborasi Bersama Magnum Perayaan Rasa Premium Di tengah Keindahan Bromo
Artotel Cabin Bromo Hadirkan Kolaborasi Bersama Magnum Perayaan Rasa Premium Di tengah Keindahan Bromo
Screenshot_20260102_191053_WhatsApp
ULaMM Syariah: Membangun Masa Depan Ekonomi Berkelanjutan