Peduli pada Kaum Dhuafa dan Anak Pemulung Bilipin, Forum Kartika Indonesia Gelar Baksos

Mediabintang.com,Jakarta – Dalam rangka menyambut hari kartini tahun 2022 ini, Forum Kartika Indonesia (FKI) menggelar acara Bakti Sosial (Baksos) berupa santunan kepada kaum dhuafa dan membagikan buku Yasin kepada anak-anak pemulung di Bilik Pintar Indonesia (Bilpin), Menteng Atas, Setiabudi, Jakarta Selatan, Kamis (21/4/2022).

Raden Ajeng Tumenggung Kartika Oman Putriwijaya SS, S.H selaku Ketua Forum Kartika Indonesia dan CEO media opsinews.id menyampaikan, Kegiatan hari ini tentunya dalam rangka menyambut bulan suci Ramadhan 1443 H, dan yang kedua memperingati hari Kartini Republik Indonesia.

“Saya bahagia dan senang bisa berbagi, orang tua saya selalu mengajarkan saya untuk berbagi. Hidup ini kita saling membutuhkan satu sama lain, bukan serba bisa, tapi serba membutuhkan. Karena kita tidak hidup sendiri,” tutur Tika sapaan akrabnya usai acara.

Rencananya, Tika pun akan membantu agar anak pemulung dapat bersekolah. “Hati saya tergugah untuk membantu anak-anak pemulung yang berada di wilayah ini, dimana ada keluarga pemulung, anak yatim piatu bahkan tidak ada kedua orang tuanya. Dan kita didik mereka, di masukan ke sekolah dengan bantuan pemerintah untuk di gratiskan,” ujar Tika seraya mengatakan, pada  22 April 2022 lalu, Forum Kartika Indonesia juga  mengadakan baksos dan donor darah di wilayah Bekasi Kota,” pungkasnya.

Terkait anak-anak pemulung di Bilik Pintar Indonesia,di tahun 2015, Kartika Oman sudah ikut serta bergabung dan pembuatan legalitas. Dan pada tahun 2016 sekepulangannya dari negara Kamboja, Tika rutin mengunjungi mereka  setiap bulan untuk saling berbagi.
“kita kumpul-kumpul, seperti makan bersama dan membagikan sembako,” tutupnya

Bagikan ke jaringanmu :

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Berita Terkait

Terkini

Screenshot_20260102_191053_WhatsApp
ULaMM Syariah: Membangun Masa Depan Ekonomi Berkelanjutan
Foresthree Coffee and Kitchen Cilandak
Foresthree Coffee and Kitchen Cilandak Gelar Event Tari Anak Bersama Kencana Budaya Entertainment, Dorong Kreativitas Sejak Dini
Screenshot_20251212_115057_WhatsApp
Puspa Indah LIDA Rilis 'Madah Dan Kerenah' Karya Komposer Lagu 'Isabella'
Swiss-Belhotel International Tingkatkan Kenyamanan bagi Pengguna Tol Trans-Jawa dengan Diresmikannya Swiss-Belexpress KM 379A Batang, Jawa Tengah
Swiss-Belhotel International Tingkatkan Kenyamanan bagi Pengguna Tol Trans-Jawa dengan Diresmikannya Swiss-Belexpress KM 379A Batang, Jawa Tengah
Swiss-Belhotel International Menambah Zest Ambon ke Dalam Portofolio Indonesia yang Terus Berkembang
Swiss-Belhotel International Menambah Zest Ambonke Dalam Portofolio Indonesia yang Terus Berkembang

Populer

Screenshot_20260102_191053_WhatsApp
ULaMM Syariah: Membangun Masa Depan Ekonomi Berkelanjutan
Foresthree Coffee and Kitchen Cilandak
Foresthree Coffee and Kitchen Cilandak Gelar Event Tari Anak Bersama Kencana Budaya Entertainment, Dorong Kreativitas Sejak Dini
Screenshot_20251212_115057_WhatsApp
Puspa Indah LIDA Rilis 'Madah Dan Kerenah' Karya Komposer Lagu 'Isabella'
Swiss-Belhotel International Tingkatkan Kenyamanan bagi Pengguna Tol Trans-Jawa dengan Diresmikannya Swiss-Belexpress KM 379A Batang, Jawa Tengah
Swiss-Belhotel International Tingkatkan Kenyamanan bagi Pengguna Tol Trans-Jawa dengan Diresmikannya Swiss-Belexpress KM 379A Batang, Jawa Tengah
Swiss-Belhotel International Menambah Zest Ambon ke Dalam Portofolio Indonesia yang Terus Berkembang
Swiss-Belhotel International Menambah Zest Ambonke Dalam Portofolio Indonesia yang Terus Berkembang