Tangerang Bershalawat Kembali Bergema, Mari Kita Ramaikan

Pemerintah Kota (Pemkot) Tangerang kembali menggelar Tangerang Bershalawat

MediaBintang.com, Kota Tangerang – Pemerintah Kota (Pemkot) Tangerang kembali menggelar Tangerang Bershalawat yang dibuka untuk umum atau secara gratis, di halaman Masjid Raya Al-A’zhom Kota Tangerang, pada Sabtu (7/9/2024) mendatang. 

Asisten Daerah Bidang Pemerintah dan Kesejahteraan Rakyat, Deni Koswara, menjelaskan, acara akan dimulai pukul 19.00 wib, dengan salat Isya berjemaah. Secara rundown, setelah pembukaan ada pembacaan ayat suci Al-Qur’an oleh Ustaz Fathullah Wasi yang diketahui seorang qori internasional. 

“Kemudian dilanjutkan dengan sambutan Ketua Umum MUI Kota Tangerang, Sambutan Pj Wali Kota Tangerang, pembacaan selawat bersama Habib Ali Zaenal Abidin Assegaf seorang Majelis Azzahir Pekalongan dan ditutup dengan doa dan ramah tamah,” jelas Deni, Selasa (3/9/2024). 

Deni menambahkan mengimbau  agar jemaah yang ingin datang ke Tangerang Bershalawat untuk datang lebih awal dan memarkirkan kendaraannya di kantong-kantong parkir yang sudah disediakan. 

Berikut kantong parkir Tangerang Bershalawat pada Sabtu (7/9/2024): 

1. Stadion Benteng Reborn

2. Puspem Kota Tangerang

3. Lapas Anak

4. Parkir Labkesda (VIP) 

“Ayo datang dan ramaikan Tangerang Bershalawat bersama Habib Ali Zainal Abidin Assegaf di Masjid Raya Al-A’zhom. Kita sama-sama meningkatkan kecintaan kita semua kepada Rasulullah SAW dan mengejar berkah yang melimpah,” imbau Deni. 

“Namun, jika berhalangan, masyarakat dapat tetap ikut bershalawat secara virtual lewat siaran langsung kanal YouTube Tangerang TV,” tambahnya. (san/*)

Bagikan ke jaringanmu :

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Berita Terkait

Terkini

ARYADUTA Suites Semanggi Hadirkan Pengalaman Ramadan 2026 Dalam Suasana Tenang dan Harmonis
ARYADUTA Suites Semanggi Hadirkan Pengalaman Ramadan 2026 Dalam Suasana Tenang dan Harmonis
Rayakan Hari Valentine, Hotel Park 5 Simatupang Hadirkan Promo “Love Story” dengan Paket Menginap dan Romantic Dinner
Rayakan Hari Valentine, Hotel Park 5 Simatupang Hadirkan Promo “Love Story” dengan Paket Menginap dan Romantic Dinner
Grand Whiz Poins Simatupang Jakarta Hadirkan Family Staycation Seru untuk Keluarga di Jakarta
Grand Whiz Poins Simatupang Jakarta Hadirkan Family Staycation Seru untuk Keluarga di Jakarta
Ascott Jabotabek Dan Universitas Trilogi Dorong Edukasi Lingkungan & Urban Farming Di Perayaan World Enviromental Education Day
Ascott Jabotabek Dan Universitas Trilogi Dorong Edukasi Lingkungan & Urban Farming Di Perayaan World Enviromental Education Day
Zest Sukajadi  Bandung by Swiss-Belhotel Hadirkan “Kampoeng Ramadhan” Dengan Cita Rasa Nusantara
Zest Sukajadi  Bandung by Swiss-Belhotel Hadirkan “Kampoeng Ramadhan” Dengan Cita Rasa Nusantara

Populer

ARYADUTA Suites Semanggi Hadirkan Pengalaman Ramadan 2026 Dalam Suasana Tenang dan Harmonis
ARYADUTA Suites Semanggi Hadirkan Pengalaman Ramadan 2026 Dalam Suasana Tenang dan Harmonis
Rayakan Hari Valentine, Hotel Park 5 Simatupang Hadirkan Promo “Love Story” dengan Paket Menginap dan Romantic Dinner
Rayakan Hari Valentine, Hotel Park 5 Simatupang Hadirkan Promo “Love Story” dengan Paket Menginap dan Romantic Dinner
Grand Whiz Poins Simatupang Jakarta Hadirkan Family Staycation Seru untuk Keluarga di Jakarta
Grand Whiz Poins Simatupang Jakarta Hadirkan Family Staycation Seru untuk Keluarga di Jakarta
Ascott Jabotabek Dan Universitas Trilogi Dorong Edukasi Lingkungan & Urban Farming Di Perayaan World Enviromental Education Day
Ascott Jabotabek Dan Universitas Trilogi Dorong Edukasi Lingkungan & Urban Farming Di Perayaan World Enviromental Education Day
Zest Sukajadi  Bandung by Swiss-Belhotel Hadirkan “Kampoeng Ramadhan” Dengan Cita Rasa Nusantara
Zest Sukajadi  Bandung by Swiss-Belhotel Hadirkan “Kampoeng Ramadhan” Dengan Cita Rasa Nusantara