Pemkot Tangerang Salurkan 3,81 Ton Pakan Ikan untuk Meningkatkan Produktivitas Budi Daya Perikanan

Penyaluran bantuan pakan ikan sebanyak 3,81 ton kepada kelompok pembudi daya ikan yang tersebar di berbagai wilayah di Kota Tangerang

MediaBintang.com, Kota Tangerang – Pemerintah Kota (Pemkot) Tangerang terus berkomitmen untuk mendukung dan meningkatkan produktivitas budi daya perikanan lokal. Sepanjang tahun 2024, Pemkot Tangerang telah berhasil menyalurkan bantuan pakan ikan sebanyak 3,81 ton kepada kelompok pembudi daya ikan yang tersebar di berbagai wilayah di Kota Tangerang.

Langkah ini diharapkan dapat membantu meningkatkan hasil budi daya perikanan sekaligus meringankan beban operasional di tengah tantangan ekonomi.

Kepala Dinas Ketahanan Pangan (DKP) Kota Tangerang, Muhdorun, menjelaskan bahwa program pemberian bantuan pakan ikan merupakan salah satu strategi utama dalam upaya meningkatkan produktivitas sektor perikanan di daerah tersebut.

“Kami baru saja menuntaskan program penyaluran bantuan pakan ikan. Sepanjang tahun ini, kami telah membagikan 3,81 ton pakan ikan secara bertahap,” ujar Muhdorun dalam keterangan tertulisnya, Rabu (13/11/2024).

Penyaluran bantuan pakan ikan dilakukan dalam tiga tahapan sepanjang tahun 2024. Tahap pertama pada bulan Juli lalu, sebanyak 1,26 ton pakan ikan telah disalurkan. Selanjutnya, pada bulan Oktober, Pemkot Tangerang kembali menyalurkan bantuan sebanyak 1,45 ton, dan pada bulan November, bantuan sebanyak 1,1 ton pakan ikan baru saja disalurkan secara langsung kepada kelompok pembudi daya di wilayah tersebut.

“Pemberian bantuan pakan ikan ini kami lakukan secara rutin untuk membantu pembudi daya dalam mengembangkan usaha mereka. Jenis pakan yang disalurkan sesuai dengan kebutuhan, mulai dari pakan starter seperti PF500, hingga pakan lanjutan jenis 781 dan 782,” tambah Muhdorun.

Melalui bantuan ini, Pemkot Tangerang berharap sektor perikanan lokal dapat terus berkembang dan mendukung ketahanan pangan ikan di kota tersebut. Selain itu, produktivitas budi daya ikan juga diharapkan dapat memberikan kontribusi lebih terhadap pertumbuhan ekonomi daerah.

“Kami berharap bantuan pakan ikan ini dapat membantu pembudi daya untuk meningkatkan hasil produksi mereka dan mencukupi pasokan pangan ikan di Kota Tangerang. Sektor perikanan ini diharapkan dapat berperan lebih dalam perekonomian daerah,” pungkas Muhdorun.

Bantuan pakan ikan ini diharapkan tidak hanya mendukung keberlanjutan usaha pembudi daya, tetapi juga memperkuat ketahanan pangan daerah, sekaligus meningkatkan daya saing produk ikan lokal di pasar. Pemkot Tangerang berkomitmen untuk terus memfasilitasi pembudi daya ikan dengan berbagai program yang dapat meningkatkan kesejahteraan mereka serta mengembangkan sektor perikanan secara berkelanjutan. san/*

Bagikan ke jaringanmu :

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Berita Terkait

Terkini

WhatsApp Image 2025-07-11 at 14.39
Liburan Sekolah Lebih Seru dengan Promo “School Holideals” di Hotel Harper MT Haryono Jakarta
IMG_1579
Liburan Sekolah Seru dan Penuh Petualangan di Holiday Inn & Suites Jakarta Gajah Mada!
IMG_8444
Harmoni Relaksasi di Tengah Segarnya Udara Kota Malang dengan 
Es Kopi Fame Hotel
Fame Hotel Gading Serpong Luncurkan “Ice Coffee Selection” untuk MenemaniAktivitas Para Celebrities
Oakwood Hotel PIK
Oakwood Apartments PIK Jakarta Meriahkan Piala Presiden 2025 dengan Promo Hotel Eksklusif dan Aktivasi Booth Menarik

Populer

WhatsApp Image 2025-07-11 at 14.39
Liburan Sekolah Lebih Seru dengan Promo “School Holideals” di Hotel Harper MT Haryono Jakarta
IMG_1579
Liburan Sekolah Seru dan Penuh Petualangan di Holiday Inn & Suites Jakarta Gajah Mada!
IMG_8444
Harmoni Relaksasi di Tengah Segarnya Udara Kota Malang dengan 
Es Kopi Fame Hotel
Fame Hotel Gading Serpong Luncurkan “Ice Coffee Selection” untuk MenemaniAktivitas Para Celebrities
Oakwood Hotel PIK
Oakwood Apartments PIK Jakarta Meriahkan Piala Presiden 2025 dengan Promo Hotel Eksklusif dan Aktivasi Booth Menarik