11 Finalis Putri Indonesia Banten 2025 JAlani Tahap Pembekalan

MediaBintang.com, Kota Tangerang – 11 finalis Putri Indonesia Banten 2025 telah memasuki tahap pembekalan yang diadakan oleh Yayasan Bina Talenta Indonesia Juara. Acara yang berlangsung di Plaza Puspem Kota Tangerang.

Hal ini bertujuan untuk mempersiapkan para finalis dengan pemahaman tentang pentingnya peran perempuan dalam pembangunan daerah, khususnya Kota Tangerang.

Kathy Monica Kabe, Founder Yayasan Bina Talenta Indonesia Juara, menyatakan bahwa para finalis juga diberikan kesempatan untuk mengunjungi ruang digital Pemkot Tangerang serta ruang produksi Tangerang TV.

“Mereka akan diajak untuk lebih mengenal potensi Kota Tangerang, mulai dari ekonomi, wisata, hingga keindahan alam yang dimiliki,” kata Kathy.

Pada akhir pembekalan, penyematan selempang finalis Putri Indonesia Banten 2025 menandakan bahwa para finalis telah berhasil lolos dari seleksi ketat.

Selanjutnya, para finalis akan mempersiapkan diri untuk mengikuti babak final pada 24 Januari 2025, di mana mereka akan bersaing untuk meraih gelar Putri Indonesia Banten 2025.

Kepala Dinas Kebudayaan dan Pariwisata Kota Tangerang, Rizal Ridolloh, mengungkapkan bahwa Pemkot Tangerang mendukung penuh jalannya ajang ini.

“Kami berharap tahun ini, perwakilan dari Kota Tangerang dapat kembali berprestasi dan mengharumkan nama Banten, bahkan di tingkat internasional,” ujarnya.

Bagikan ke jaringanmu :

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Berita Terkait

Terkini

Screenshot_20260102_191053_WhatsApp
ULaMM Syariah: Membangun Masa Depan Ekonomi Berkelanjutan
Foresthree Coffee and Kitchen Cilandak
Foresthree Coffee and Kitchen Cilandak Gelar Event Tari Anak Bersama Kencana Budaya Entertainment, Dorong Kreativitas Sejak Dini
Screenshot_20251212_115057_WhatsApp
Puspa Indah LIDA Rilis 'Madah Dan Kerenah' Karya Komposer Lagu 'Isabella'
Swiss-Belhotel International Tingkatkan Kenyamanan bagi Pengguna Tol Trans-Jawa dengan Diresmikannya Swiss-Belexpress KM 379A Batang, Jawa Tengah
Swiss-Belhotel International Tingkatkan Kenyamanan bagi Pengguna Tol Trans-Jawa dengan Diresmikannya Swiss-Belexpress KM 379A Batang, Jawa Tengah
Swiss-Belhotel International Menambah Zest Ambon ke Dalam Portofolio Indonesia yang Terus Berkembang
Swiss-Belhotel International Menambah Zest Ambonke Dalam Portofolio Indonesia yang Terus Berkembang

Populer

Screenshot_20260102_191053_WhatsApp
ULaMM Syariah: Membangun Masa Depan Ekonomi Berkelanjutan
Foresthree Coffee and Kitchen Cilandak
Foresthree Coffee and Kitchen Cilandak Gelar Event Tari Anak Bersama Kencana Budaya Entertainment, Dorong Kreativitas Sejak Dini
Screenshot_20251212_115057_WhatsApp
Puspa Indah LIDA Rilis 'Madah Dan Kerenah' Karya Komposer Lagu 'Isabella'
Swiss-Belhotel International Tingkatkan Kenyamanan bagi Pengguna Tol Trans-Jawa dengan Diresmikannya Swiss-Belexpress KM 379A Batang, Jawa Tengah
Swiss-Belhotel International Tingkatkan Kenyamanan bagi Pengguna Tol Trans-Jawa dengan Diresmikannya Swiss-Belexpress KM 379A Batang, Jawa Tengah
Swiss-Belhotel International Menambah Zest Ambon ke Dalam Portofolio Indonesia yang Terus Berkembang
Swiss-Belhotel International Menambah Zest Ambonke Dalam Portofolio Indonesia yang Terus Berkembang