Majelis Khotmil Qur’an Ar Rahmah Sukses Gelar Program RamadanQu Khatam Al-Qur’an

Sebanyak 200 orang peserta mengikuti gelaran Khataman Al-Qur'an, yang diadakan Majelis Khotmil Qur'an Masjid Ar Rahmah,Cileungsi, Kabupaten Bogor, kemarin,

MediaBintang.Com, Kabupaten Bogor- Sebanyak 200 orang peserta mengikuti gelaran Khataman Al-Qur’an, yang diadakan Majelis Khotmil Qur’an Masjid Ar Rahmah,Cileungsi, Kabupaten Bogor, kemarin,

Event yang diawali dengan buka puasa bersama di Masjid Ar Rahmah ini dihadiri Ketua Yayasan Ar Rahmah, Ustaz Fathuri Mumtaza, pembina yayasan, Ustaz Rusydi Helmi, Ketua BKM Ar Rahmah, Ustaz Teguh Ismoyo, tokoh masyarakat dan para tamu undangan.

Kegiatan ini menandai berakhirnya Program RamadhanQu Khatam Al-Qur’an yang diadakan oleh Majelis Khotmil Qur’an Ar Rahmah selama 25 hari di bulan Ramadan.

Pada kesempatan ini Ketua Yayasan Ar Rahmah Ustaz Fathuri Mumtaza memberikan apresiasi kepada semua pihak yang ikut terlibat dalam acara ini dan berharap kegiatan khataman ini akan terus berlanjut sebagai salah satu cara memakmurkan masjid dan menumbuhkan gerakan cinta Al-Qur’an.

Sementara itu, Pembina Majlis Khotmil Qur’an Ar Rahmah, ustaz Ahmad Jaeni menyampaikan informasi bahwa program ini sebagai langkah untuk memfasilitasi para jamaah yang ingin mengkhatamkan Al-Qur’an selama bulan Ramadan.

Di tahun kedua penyelenggaraannya, jumlah peserta program ini mengalami kenaikan, dari 104 peserta yang bergabung, ada 2 peserta yang berhasil menyelesaikan 6 kali khatam Al-Qur’an yang ditandai dengan pemberian apresiasi oleh panitia dengan capaian khatam terbanyak.

Dr. KH. Ahmad Husnul Hakim, MA selaku pengisi siraman rohani dalam tausyiahnya menegaskan bahwa betapa pentingnya Al-Qur’an dalam kehidupan manusia yang diturunkan untuk manusia sebagai pedoman untuk meraih kemuliaan dan keberkahan hidup.

“Inilah pentingnya bapak dan ibu sekalian bisa ikut bergabung kegiatan khataman ini”, pungkas Dr. Ahmad Husnul.

Bagikan ke jaringanmu :

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Berita Terkait

Terkini

Liburan Makin Seru dengan Room Bundling Splashcation di ibis Bandung Trans Studio
Liburan Makin Seru dengan Room Bundling Splashcation di ibis Bandung Trans Studio
Rayakan Tahun Baru 2026 Di The Alana Sentul, Siap-Siap Bawa Pulang Hadiah 100 Juta!
Rayakan Tahun Baru 2026 Di The Alana Sentul, Siap-Siap Bawa Pulang Hadiah 100 Juta!
Hotel Harris Puri Mansion Merayakan Anniversary Ke-5
Hotel Harris Puri Mansion Merayakan Anniversary Ke-5
Promo Meeting Room Dafam Express Jaksa Jakarta
Promo Meeting Room Dafam Express Jaksa Jakarta
Follow akun Sosial Media Hotel Best Western Premier The Hive dan Dapatkan Diskon Hingga 15%
Follow akun Sosial Media Hotel Best Western Premier The Hive dan Dapatkan Diskon Hingga 15%

Populer

Liburan Makin Seru dengan Room Bundling Splashcation di ibis Bandung Trans Studio
Liburan Makin Seru dengan Room Bundling Splashcation di ibis Bandung Trans Studio
Rayakan Tahun Baru 2026 Di The Alana Sentul, Siap-Siap Bawa Pulang Hadiah 100 Juta!
Rayakan Tahun Baru 2026 Di The Alana Sentul, Siap-Siap Bawa Pulang Hadiah 100 Juta!
Hotel Harris Puri Mansion Merayakan Anniversary Ke-5
Hotel Harris Puri Mansion Merayakan Anniversary Ke-5
Promo Meeting Room Dafam Express Jaksa Jakarta
Promo Meeting Room Dafam Express Jaksa Jakarta
Follow akun Sosial Media Hotel Best Western Premier The Hive dan Dapatkan Diskon Hingga 15%
Follow akun Sosial Media Hotel Best Western Premier The Hive dan Dapatkan Diskon Hingga 15%