Sociolla Resmikan Toko ke-100 di Madiun

Mediabintang – Sociolla, pelopor omnichannel retailer kecantikan di Indonesia yang berada di bawah naungan Social Bella, secara resmi membuka toko omnichannel ke-100 di Mall Sun City, Madiun, Jawa Timur. Dengan ekspansi toko yang kini tersebar di 46 kota, peresmian ini tidak hanya menjadi tonggak penting dalam perjalanan Sociolla menuju satu dekade, tetapi juga menegaskan komitmen Sociolla dalam menghadirkan ekosistem kecantikan berbasis teknologi dan memperluas akses produk kecantikan berkualitas bagi lebih banyak beauty enthusiast di Indonesia.

Meskipun tren belanja digital terus berkembang, pengalaman belanja langsung tetap menjadi pilihan utama bagi konsumen. Menurut laporan Insight Factory by SOCO yang berjudul “Behavior in Purchasing Beauty Categories” tahun 2024, sebanyak 68% pengguna omnichannel lebih memilih berbelanja langsung di toko untuk mencoba, mencium, dan menyentuh produk kecantikan sebelum mengambil keputusan untuk membeli.

Berdasarkan temuan tersebut, Sociolla terus memperluas jangkauannya tidak hanya di kota-kota besar, tetapi juga di kota sekunder dan tersier, termasuk Madiun sebagai kota terbesar ke-4 di Jawa Timur. Kini, Sociolla telah memiliki 13 toko omnichannel di Jawa Timur guna memastikan pengalaman belanja kecantikan yang seamless dan inovatif semakin mudah di akses.

Chrisanti Indiana, Co-Founder & CMO Social Bella mengatakan “Kami berterima kasih atas dukungan luar biasa dari para beauty enthusiast yang telah menjadi bagian dari perjalanan Sociolla. Mencapai toko ke-100 merupakan momen bersejarah bagi kami. Mengingat pembukaan toko pertama pada lima tahun lalu saat pandemi tentunya bukan perjalanan yang mudah.

Namun, dengan dedikasi, inovasi, dan kerja nyata, Sociolla terus berkembang dan membuktikan komitmennya untuk industri kecantikan Indonesia. Kehadiran toko omnichannel yang semakin tersebar luas di Indonesia merupakan wujud komitmen kami untuk menghadirkan pengalaman berbelanja serta akses yang lebih mudah akan produk kecantikan dan perawatan diri.

Bagikan ke jaringanmu :

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Berita Terkait

Terkini

Oakwood Hotel PIK
Oakwood Apartments PIK Jakarta Meriahkan Piala Presiden 2025 dengan Promo Hotel Eksklusif dan Aktivasi Booth Menarik
Promo Hotel Kamar
Promo Meeting Room Murah di Jakarta Pusat, Hanya di Dafam Express Jaksa
Lorong Kopi
Akbar Ridzqy: Lorong Kopi, Kedai Tersembunyi yang Nyaman Bagi Pecinta Kopi
MediaBintang.com,Jakarta–Berlatar Negeri para Imam, Film 'Pengin Hijrah' mengambil lokasi syuting di Uzbekistan. Tiga kota bersejarah menjadi latar; Tashkent, Samarkand, dan Bukhara. Selain itu, Bengkulu dan Bogor Jawa Barat.
Pengin Hijrah, film berlatar Negeri Uzbekistan, penuh Romance
Amigos 1
Staycation di Jakarta Makin Seru! Amigos Mexican Kitchen & Bar Resmi Dibuka di The Tavia Heritage Hotel

Populer

Oakwood Hotel PIK
Oakwood Apartments PIK Jakarta Meriahkan Piala Presiden 2025 dengan Promo Hotel Eksklusif dan Aktivasi Booth Menarik
Promo Hotel Kamar
Promo Meeting Room Murah di Jakarta Pusat, Hanya di Dafam Express Jaksa
Lorong Kopi
Akbar Ridzqy: Lorong Kopi, Kedai Tersembunyi yang Nyaman Bagi Pecinta Kopi
MediaBintang.com,Jakarta–Berlatar Negeri para Imam, Film 'Pengin Hijrah' mengambil lokasi syuting di Uzbekistan. Tiga kota bersejarah menjadi latar; Tashkent, Samarkand, dan Bukhara. Selain itu, Bengkulu dan Bogor Jawa Barat.
Pengin Hijrah, film berlatar Negeri Uzbekistan, penuh Romance
Amigos 1
Staycation di Jakarta Makin Seru! Amigos Mexican Kitchen & Bar Resmi Dibuka di The Tavia Heritage Hotel