MediaBintang.com,Jakarta-Tokoh sentral grup band ‘Sukir Genk’ yang lebih dikenal sebagai musisi reggae, Erick SG asal kota Wonogiri, Jawa Tengah, baru saja merilis single, bertajuk ‘Pelic’ bersama label ‘Transparan Musik’.
Single ‘Pelic’ menyerukan perdamaian dan spirit inspiratif ini dirilis bertepatan momen ‘Hari Musik Reggae Internasional’ yang diperingati tiap 1 Juli.
Hal itu, disampaikan Erick SG saat ditemui di kantor Transparan Musik di kawasan Cibubur City.
“Alhamdulillah, Single ‘Pelic’ karya lagu ke-100 ciptaan saya ini, rilis di momen Hari Musik Reggae Internasional. Selama ini, saya berkarya dan manggung di pulau Jawa,” ucap Eirck sambil mengatakan, lewat Transparan Musik, dirinya berharap, karya lagu-lagu yang dihasilkan bisa dikenal lebih luas.
Erick Rahardian, kelahiran Wonogiri 20 Februari 1989 itu lebih lanjut mengatakan, single ‘Pelic’ mengetengahkan tema, perdamaian dan multi spirit (penyemangat) yang inspiratif. Banyak pesan moral yang disampaikan pada lirik lagu ini.
“Diantaranya: mengajak semua orang intropeksi, jangan putus asa, selalu melangkah untuk masa depan meski melewati ujian cobaan, jangan sombong, optimis menuju jalan kebenaran, dan serukan perdamain agar tetap bersatu,” urai Erick.
Hari Musik Reggae Internasional itu sendiri pertama kali digelar pada 1 Juli 1994, sebagai bentuk penghormatan terhadap pesan inspiratif yang disampaikan oleh Winnie Mandela mengenai musik
Peringatan ini juga menjadi kesempatan untuk mendukung para seniman reggae, menggali lebih dalam sejarah dan dampak budaya reggae, serta berbagi pengetahuan tentang musik ini dengan orang lain.
Selain itu juga, bertujuan untuk merayakan musik reggae dan pengaruhnya terhadap budaya Jamaika, serta sebagai bentuk apresiasi terhadap masyarakat Karibia yang telah memperkenalkan musik ini ke seluruh dunia.
Ini juga yang melatar belakangi Eric SG merilis single ‘Pelic’ di momen Hari Musik Reggae Internasional.
Merupakan kehormatan dan kebanggaan bagi Erick SG, mengingat dirinya dikenal luas sebagai seniman musik reggae dan pencipta lagu untuk penyanyi terkenal Indonesia. Dengan harapan karya lagunya dapat dikenal di tingkat global, Erick SG berupaya mempromosikan musiknya melalui berbagai platform digital seperti Spotify, YouTube, TikTok, iTunes, dan lain-lain.
Karya lagu Erick SG telah mencapai kesuksesan besar di industri musik Jawa populer, dengan hits seperti “Marai Cemburu”, “Bidadari Kesleo”, “Si Belang”, “Rencho”, “Pupusing Nelongso”, dan “Dikira Preman” yang sangat digemari oleh pendengar.*
Bahkan karya lagunya sering dinyanyikan oleh artis terkenal tanah air, diantaranya: Happy Asmara, Via Vallen, Nella Kharisma, Eny Sagita, Shinta Arsinta, Niken Salindry dan Ndaru Ndarboy.
Perjalanan karir di dunia musik, Erick SG bermusik sejak berada di bangku SD kelas 6 dan berkarya menciptakan lagu sejak di bangku sekolah SMA di Wonogiri.
Pada single “Pelic”, Erick SG tampil sebagai solois, namun ia tetap berperan sebagai arsitek kreatif di balik karya lagunya dan masih aktif sebagai pentolan grup band “Sukir Genk”.
Hingga saat ini, Erick SG telah menciptakan ratusan lagu dan telah membangun basis penggemar yang kuat di Jawa Tengah dan Jawa Timur, mencakup berbagai kalangan dari generasi muda hingga dewasa.
Selain itu, jadwal manggung out door dan in door musisi Reggae ini pun, selalu dipadati penonton dan konsernya selalu ditunggu.
Untuk single “Pelic”, Erick SG memilih Tanto sebagai music director, yang tidak hanya memiliki pengalaman luas di dunia sound recording, tetapi juga dikenal sebagai pemilik T Studio di Yogyakarta. Tanto telah menangani berbagai proyek musik nasional, termasuk karya-karya artis seperti; Denny Caknan, Keith Martin feat. Luanada, Clarice feat. Kevin Aprilio, Jikustik, Ada Band, Rieka Roslan, serta proyek-proyek besar seperti KFC Music Hit List 3, OST. Film Rambut Kafan, dan Toyota New Yaris 2022.
Erick SG optimis single ‘Pelic’ ini nantinya diapresiasi publik musik dan menjadi sesuatu. Ia juga yakin kolaborasi dalam bekerja sama dengan label Transparan Musik, dapat mengakomodir karya lagu-lagunya.
“Selain kerjasama yang fair dan bijak dengan Transparan Musik, label ini aku rekomendari untuk para musisi Indonesia dalam berkarya dan eksis di dunia entertainment musik,” urai Erick SG.
Abe Albaits, CEO Transparan Musik, optimis dengan karya musik dari artis perdananya Erick SG akan eksis di dunia musik.
Selain itu, single “Pelic” dari Erick SG juga dapat menjadi contoh bagi para musisi Tanah Air yang ingin mengekspresikan diri dan berkarakter sesuai dengan genre musiknya, terutama bertepatan dengan momen peringatan Hari Musik Reggae Internasional. (Dd)